Bagaikan Kekuatan Sihir, Pewarna Rambut Ini Bisa Berubah Dalam Sekejap

Rambut dengan beraneka warna memang sudah menjadi tren saat ini. Bahkan untuk sebagian wanita mewarnai rambut adalah sebuah kewajiban yang harus dilakukan. Tujuannya sih sebenarnya simple, hanya agar terlihat lebih muda dan lebih cantik pastinya. Siapa sih wanita yang tidak tertarik untuk mewarnai rambut? Pastinya tidak ada, karena hampir semua wanita di dunia sangat tertarik untuk melakukannya.

Nah, buat kalian yang gemar mewarnai rambut, mimin punya informasi terbaru nih yang harus kalian ketahui. Kini ada pewarna rambut yang warnanya bisa berubah-ubah sesuai dengan suhu ruangan. Keren bukan? Pewarna itu dinamai pewarna api yang diciptakan oleh Lauren Bowker, dalam acara perhelatan London Fashion Week yang dibawakan oleh Model Storm Bowker yang memamerkan pewarna ini.

Pewarna rambut ini seakan-akan seperti menggunakan kekuatan sihir, karena dalam sekejap warna rambut bisa berubah. Ini sama sekali bukanlah kekuatan magic, perubahan warna rambut itu memang benar-benar terjadi. Perubahan warna tersebut terjadi karena adanya reaksi kimia dalam kandungan pewarna rambut tersebut. “Ketika suhu panas atau dingin menyentuh pigmen maka akan terjadi reaksi kimia yang menyebabkan warna rambut berubah. Namun perubahan warnanya juga tak menentu. Ia bisa berubah menjadi warna biru dan bisa juga berubah menjadi warna merah.

Eitss, jangan salah yaa ternyata cahaya juga sangat mempengaruhi perubahan warna. Lauren Bowker mengatakan bahwa pewarna rambut yang tidak permanen ini memiliki sistem pewarnaan dengan karbon yang kompleks dari pewarna itu sendiri sehingga tak heran jika pewarna itu terkena angin atau panas akan mengalami perubahan. Perubahan warna itu tidak langsung terjadi karena ia membutuhkan waktu satu atau dua menit untuk melihat perubahannya. Perubahan warna tersebut juga dapat terjadi ketika adanya pergerakan dari dalam ke luar ruangan. Perubahan suhu dari emosi seseorang, seperti tersipu-sipu rupanya juga bisa mengubah warna rambut seperti dari hitam ke merah.

Pewarna tersebut terbuat dari thermochromic tinta yang menanggapi fluktuasi suhu. Bowker juga meyakinkan bahwa pewarna tersebut menggunakan bahan kimia yang sangat aman untuk rambut dan tidak akan merusak kulit kepala bahkan tidak ada efek negatif pada rambut. Kemajuan dalam ilmu pengetahuan teknologi memang tak terduga perkembangannya. Mereka menggabungkan kimia dan fhasion untuk menghasilkan penampilan yang memukau. Pewarna api ini memang belum secara resmi di pasarkan karena ia masih harus menjalani pengujian lebih lanjut dan formulasi warna yang perlu diselesaikan terlebih dahulu sebelum masuk ke produksi komersial.

Sebenarnya tujuan dari produk ini bukan hanya untuk menunjukkan pewarna rambut yang bagus tetapi juga mendorong anak-anak muda untuk terlibat dalam sains dan teknologi.

Nah, buat kalian yang sudah tak sabar untuk memilikinya, harus tahan-tahan selera dan bersabar dulu ya guys. Karena untuk mendapatkan sesuatu hal yang menakjubkan dan indah itu tidaklah mudah. Soo, buat kalian harus stay terus di artikel ini ya untuk mendapatkan informasi selanjutnya. See you next time guyss.

Previous Story

Penemuan Yang Berhasil Mengubah Dunia Dengan Cepat

Next Story

Eel Larva, Hewan Transparan Mematikan

Latest from Unik

List Hewan Menarik Di Peru

Negara Peru adalah tempat terbaik untuk melihat hewan menarik, karena Peru merupakan rumah bagi banyak spesies yang